top of page

Brand Identity Pariwisata Kota Palembang oleh Isnaini Madani

  • Writer: Alif
    Alif
  • Jan 29, 2018
  • 1 min read


Palembang dikenal sebagai kota yang memiliki berbagai julukan untuk menggambarkan dan menjadi brand identity dari kota tersebut. Ada berbagai julukan yang disematkan, contohnya yaitu seperti “venice of the east”, “bumi sriwijaya” dan semacamnya. Tidak ada masalah dengan nama - nama tersebut karena kesemua julukan tetap menggambarkan kebesaran dan keunikan dari kota Palembang itu sendiri.


Sejalan dengan itu, pariwisata kota Palembang, melalui kepala dinasnya Isnaini Madani juga saat ini tengah menggalakkan sebuah brand identity yang menggambarkan keunikan pariwisata kota Palembang, yaitu “The City that culture and river meet in harmony”. Jadi, Palembang dengan keharmonisan antara kebudayaan dan sungainya menjadi selling point yang sangat potensial.


Selain itu, yang tidak kalah penting yaitu turis juga bisa melihat Palembang dari segi penduduk atau masyarakatnya yang kondusif dan hal ini merupakan modal utama dari pariwisata menurut Isnaini. Dengan kondusif dan harnomisnya masyarakat kota Palembang, tentu turis akan merasakan keamanan dan kenyamanan untuk mengunjungi destinasi – destinasi wisata yang ada di Palembang.


Hal ini jugalah yang menjadi salah satu faktor kenapa kota Palembang terpilih untuk mendampingi Jakarta sebagai tuan rumah pagelaran Asian Games 2018. Jadi, bukan hanya karena Palembang sudah bagus pada venue, LRT dan sarana pendukung lainnya, tetapi juga karena keharmonisan dan kondusifnya masyarakat.


Dengan selling point utama yaitu sungai musi, Palembang akan mampu untuk bersaing dengan kota – kota lain dari segi pariwisata. Karena memang tidak akan ada yang menyamai sungai musi dengan kebesaran namanya yang sudah terkenal seIndonesia.

Comments


  • Black Facebook Icon
  • Black Instagram Icon
bottom of page