Es Kacang Mamat - Es kacang Legendaris dari kota Palembang
- Alif
- Dec 14, 2017
- 1 min read
Updated: Dec 15, 2017

Kota Palembang terkenal dengan cuacanya yang termasuk panas. kuliner khasnya berupa pempek. Wajar jika makanan dan minuman yang segar banyak dicari masyarakat. Namun, bukan hanya pempek yang menjadi idola masyarakat baik orang asli Palembang maupun wisatawan yang datang dalam urusan kuliner.

Salah satu kuliner khas Palembang yaitu berupa minuman es kacang merah. Es ini cukup digemari karena kekayaan citarasanya. Masyarakat wong kito maupun wisatawan dari luar kota wajib mencicipi nikmatnya es kacang merah.
Di Palembang, penjual es kacang merah yang sangat legendaris adalah kedai es kacang merah Mamat. Konon es ini sudah terkenal sejak tahun 1980an. Kelezatan es ini bahkan sudah terdengar di seluruh masyarakat Palembang. Saking istimewanya minuman ini, banyak pengusaha bahkan para pejabat yang sengaja datang hanya untuk minum es milik H Muhammad Toha alias H Mamat ini.
Jangan berpikir lokasinya sangat strategis hingga kedai ini banyak dikunjungi pelanggannya. Mamat justru berjualan di tempat yang tersembunyi di sekitaran lapangan Hatta, Palembang. Meski demikian tidak menyurutkan niat orang untuk merasakan es kacang merah buatannya.
Selain es kacang merah ada tambahan lain yakni irisan nangka, alpukat, selasih ataupun cincau dan disiram susu kental manis. Hal ini membuat es kacang merah sangat nikmat disantap saat siang hari nan panas. Oleh karena selalu menjaga kualitas kacang merahnya membuat es racikan Mamat ini menjadi minuman legendaris di Palembang.
Es kacang Mamat buka pukul 09.00, namun jangan kaget kalau anda harus mengantri karena pelanggan yang datang terkadang sudah menunggu es kacang Mamat untuk buka.
Comentários